Cara Membaca Mad Lazim Mutsaqol Kharfi

26 Oct

Cara membaca Mad Lazim Mutsaqol Kharfi adalah sebagai berikut:

Panjang bacaan Mad Lazim Mutsaqol Kharfi  pada “SIIIIIN” adalah 6 ketukan, yaitu dari  ketukan ke-3 hingga ketukan ke-8. Dan panjang bunyi  “MIIIIIM” adalah 6 ketukan, yaitu dari  ketukan ke-12 hingga ketukan ke-17.  Diantara keduanya (SIIIIIN dan MIIIIIM) ada bunyi ghunnah (dengung), karena sifat bunyi “N” akan melebur ke bunyi “M”. Durasi bacaan ghunnah adalah 4 ketukan, dari ketukan ke-9 hingga ketukan ke-12.

Karena itu, praktek pembacaan Mad Lazim Mutsaqol Kharfi adalah:

Ketukan ke-3 berbunyi “SI”.  Pertahankan bunyi “I” hingga ketukan ke-8. Yang terdengan panjang adalah bunyi “I”-nya. Bunyi “I” dari ketukan ke-3 hingga ketukan ke-8 tidak boleh terputus.  Bunyi “I” tersebut menghilang bersamaan dengan tersambarnya bunyi “M” pada ketukan ke-8.

Dengungnya bunyi “M” dimulai sejak ketukan ke-8, namun mulai dihitung ketukannya sejak ketukan ke-9 hingga ketukan ke-12. (ada baiknya, anda baca lagi ketukan pada  sukun ).  Dengungan suara “M” sejak ketukan ke-9 hingga ketukan ke-12 tidak boleh terputus. Bunyi dengung “M” akan menghilang bersamaan dengan bunyi “MI” pada ketukan ke-12.

Bersamaan dengan ketukan ke-12 terdengar bunyi “MI”.  Pertahankan bunyi “I” hingga ketukan ke-17. Yang terdengan panjang adalah bunyi “I”-nya. Bunyi “I” dari ketukan ke-12 hingga ketukan ke-17 tidak boleh terputus.  Bunyi “I” tersebut menghilang bersamaan dengan tersambarnya bunyi “M” pada ketukan ke-17. Bunyi “M” terakhir, menghilang bersamaan dengan jatuhnya ketukan ke-18.

Contoh lain dari Mad Lazim Mutsaqol Kharfi adalah sebagai berikut. Anda bisa membacanya ?